Paslen.com – Pembahasan kali ini tentang Google, yang konon akan menghapus Konten Gmail, Drive dan data-data yang tersimpan di akun Google di Tahun 2021 nanti. Pasalnya Google memberlakukan penghapusan akun tidak aktif dan pembatasan kuota penyimpanan gratis mulai 1 Juni 2021.
Pada tanggal tersebut diatas Google akan menerapkan penyimpanan satu pintu. Seluruh yang terkait dengan penyimpanan data, termasuk foto dan video, di berbagai fitur Google akan berada di satu tempat. Total kapasitas penyimpanan gratis maksimal 15 GB yang merupakan gabungan data di Gmail, Google Photos, Google Drive, dan layanan lain.
Google juga memberi batasan waktu sampai 2 tahun bagi pemilik akun untuk mengurusi kelebihan kapasitas penyimpanan data di akunnya. Apabila sampai jangka waktu telah berakhir masih ada data yang melebihi 15 GB, Google berhak melakukan penghapusan data-data yang dimiliki penggunanya.
Terkait penghapusan akun yang tidak aktif per 1 Juni 2021, akan dilakukan Google dengan aturan, yakni jika akun tidak pernah digunakan selama 24 bulan atau 2 tahun berturut-turut. Penghapusan itu berlaku untuk akun yang tidak pernah aktif di salah satu layanan Google, baik Gmail, Drive (termasuk Google Document, Spreadsheet, Slide, Form, dan file Jamboards), dan Photos. Oleh sebab itu, disarankan untuk tetap mengkatifkan akun, minimal di satu fitur layanan agar tidak sampai dikenai sanksi penghapusan tersebut.
Contoh paling mudah, seseorang perlu login di akun Gmail atau web browser secara rutin mulai 1 Juni 2021 agar data di Drive, Photos, dan semua layanan tetap aman dari penghapusan. Mengutip laman GizChina, ada pengecualian di dalam kebijakan penghapusan akun dan batas kuota penyimpanan. Yaitu bagi penggunaan Google Workspace, G Suite Education Edition, dan G Suit Non-profit Edition tidak akan dilakukan penghapusan data dan tidak perlu khawatir karena dipastikan semua data akan aman.
Sebelum 2 kebijakan itu diterapkan, pemilik akun akan mendapatkan pemberitahuan atau peringatan lewat email. Contoh, apabila akun sudah cukup lama tidak digunakan. Dan, pembertahuan yang smaa juga dikirimkan apabila kapasitas penyimpanan mendekati batas kuota 15 GB. Maka dari itu, pemilik akun Google senantiasa memeriksa kapasitas dari penyimpanan dan memastikan tidak melebihi atau mendekati 15 GB.
Jika sudah keluar dari kuota simpan, sebaiknya segera lakukan proses penyalinan atau backup di tempat lain agar file penting tidak hilang. Google tetap memberikan kuota simpan 15GB secara gratis. Google juga memberikan solusi jika memerlukan tambahan ruang simpan lebih banyak, dengan berlangganan Google One.
Begini Agar Konten Gmail dan Drive Ga dihapus Google di 2021
Ruang simpan Google One dapat disewa per bulannya. Harga sewa kapasitas penyimpanan di Google One dibanderol mulai 1,99 dolar AS atau sekira Rp 26 ribuan per bulan. Dengan harga tersebut, pengguna akan mendapat kapasitas simpan sebesar 100 GB. Pelanggan Google One juga bisa memperoleh manfaat tambahan lain seperti akses ke Google Expert, paket bersama keluarga, dan sebagainya.
Baca Juga :
5 Fitur Terbaru Google di Perangkat Android
Google hanya akan menghapus data-data bagi akun yang sudah lama tidak aktif dan tidak digunakan, dan juga menghapus data-data yang melebihi kapasitas penyimpanan gratis 15gb. Apabila kalian tidak masuk kedalam kriteria kebijakan baru dari Google, berarti data kalian aman. Namun tetap kalian lakukan backup saja di penyimpanan lain untuk lebih amannya. Sebagai cadangan data-data kalian. Kalau banyak tempat backup kan kita akan lebih merasa tenang.
Jadi kesimpulannya agar konten Gmail dan Drive ga dihapus Google di 2021, pastikan kalian selalu login ke akun yang kalian miliki dan pastikan kapasitasnya tidak melebihi dari 15GB ya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan menjadi referensi buat kalian ya. Sampai jumpa di pembahasan dan informasi-informasi berikutnya. Terimakasih.