Ragam  

Inilah Cara Mengatasi Anak Demam di Malam Hari

Paslen.com – Sebagai orangtua kita tentu sangat khawatir ketika tiba-tiba anak kita mengalami demam di malam hari. Apa yang harus bunda lakukan ketika itu terjadi? Haruskah panik dan segera pergi ke dokter atau ada cara yang bisa membantu menurunkan demam anak? Apa sih demam itu?

Demam dapat diartikan sebagai suatu respons tubuh dengan meningkatnya suhu tubuh di atas normal. Suhu normal pada anak berkisar 36.2 derajat celcius sampai 37.5 derajat celcius. Suhu yang meningkat disebabkan karena adanya infeksi akibat bakteri atau virus.

Namun, bunda tak perlu panik ya apabila anak tiba-tiba demam di malam hari, bunda dapat melakukan beberapa cara untuk menurunkan panas pada si buah hati selain dengan menggunakan obat penurun panas. Berikut ini ada beberapa cara mengatasi anak demam di malam hari yang bisa bunda lakukan sendiri dirumah :

  • Selalu Mengecek Temperatur Suhu Tubuh Anak
    Para orangtua tidak diharuskan untuk melakukan pengecekan suhu jika anak sedang tertidur pulas dan suhu tidak terlalu tinggi. Namun, harus dilakukan jika orang tua melihat anak dalam keadaan tampak lemas serta jangan gunakan pakaian tebal.

    Sebaiknya, para orang tua menghindari memakaikan pakaian tebal pada anak dikarenakan hanya akan meningkatkan suhu tubuh si anak.
  • Kenakan Pakaian Longgar
    Dilansir Kids Health, jangan biarkan anak berpakaian yang membuatnya merasa kurang nyaman. Pilihkan pakaian si kecil dengan bahan yang lembut dan adem, Moms. Pasalnya, bila menggunakan pakaian yang berbahan panas dapat membuat suhu tubuh terjebak dan menyebabkan suhu tubuh naik.
  • Berikan Anak Minum Air Putih
    Banyak minum air putih atau jika anak masih bayi berikan ASI sesering mungkin untuk mencegah terjadinya kekurangan cairan yang disebabkan karena pada saat demam, suhu tubuh sedang meningkat sehingga banyak mengeluarkan cairan.
  • Menjaga Ruangan Tetap Sejuk
    Jika saat anak sedang demam tidak perlu mematikan suhu ruangan, hanya saja para orang tua dapat melakukan pengaturan suhu ruangan agar anak tetap merasa nyaman.
  • Kompres Air Hangat
    Menurut Pelayanan Kesehatan, kompres air hangat adalah suatu upaya untuk menurunkan demam dan berguna membuat tubuh menjadi lebih stabil dengan cara mengeluarkan panas dari dalam tubuh.

    Untuk kompres air hangat diusahakan tidak terlalu panas kira-kira pada suhu 37 derajat celcius. Untuk lokasi pengompresan dapat dilakukan di daerah dahi, ketiak dan di kedua lipat paha.
  • Skin to Skin
    Bila anak Anda kurang dari 2 tahun, skin to skin bisa Anda coba untuk menurunkan demam. Caranya dengan, meletakkan si kecil di dalam pelukan Anda tanpa pakaian, sehingga kulit Anda dan si kecil akan saling bersentuhan. Bisa dalam posisi berbaring di dada Ibu, atau bisa juga digendong. Selain untuk menurunkan demam anak, skin to skin juga dapat untuk menenangkan anak rewel ketika demam. Skin to skin juga bisa dilakukan oleh ayah lho, Bun.
  • Obat Penurun Panas
    Para orang tua dapat menggunakan obat parasetamol atau asetaminofen untuk membantu menurunkan panas si anak. Namun untuk pemberian dosis, lebih baik para orang tua untuk mengonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter.

Baca Juga : Cara Mengatasi Anak Demam (Sakit Panas) di Rumah

Apabila dengan memberikan penanganan awal di rumah tidak mengalami perbaikan gejala, sebaiknya segera mengunjungi fasilitas kesehatan terdekat. Berikut ini hal-hal yang perlu diwaspadai untuk segera membawa anak ke dokter, di antaranya:

  • Jika ditemukan tanda-tanda dehidrasi (tampak lemas, gelisah, jika menangis tidak mengeluarkan air mata, jarang/tidak BAK dalam sehari, penurunan kesadaran)
  • Jika si anak mengalami muntah terus menerus
  • Anak mengalami kejang
  • Kesulitan saat bernafas
  • Pada anak usia < 3 bulan dengan suhu dubur 38 derajat celcius atau lebih
  • Pada anak usia 3-6 bulan dengan suhu dubur 38.33 derajat celcius atau lebih, atau demam tinggi lebih dari 1 hari
  • Pada anak usia 6 bulan – 1 tahun dengan suhu dubur 39.44 derajat celcius atau lebih atau demam tinggi lebih dari 1 hari
  •  Anak usia berapa pun dengan suhu 40 derajat celcius atau lebih
  • Jika mempunyai riwayat kejang demam

Itulah cara yang bisa bunda (parent) lakukan untuk membantu menurunkan demam anak di malam hari, apabila demam tak kunjung turun segera periksakan dan konsultasikan ke dokter ya bun. Sampai jumpa dipembahasan dan informasi-informasi berikutnya dari kami ya bun.

Artikel Terkait Lainnya :

Inilah 5 Cara Pertolongan Pertama pada Anak Demam (Sakit Panas)
Inilah Cara Alami Mengatasi Anak Demam (Panas), Batuk, Pilek (Flu)
Mengatasi Anak Sakit Panas ala TQN Suryalaya Sirnarasa
Inilah Makanan dan Minuman Penambah Imun Tubuh
Inilah Makanan Bergizi Untuk Ibu Hamil
Apakah Boleh Ibu Hamil Makan Mie Instan dan Amanakah Untuk janin?
Berapa Kali Ibu Hamil Boleh Makan Mie Instan ?
Tips Meningkatkan Imunitas Dengan Liburan

Leave a Reply